Cara Merawat Cat Doff Scoopy Agar Warnanya Tak Cepat Pudar

Posted on

Cara merawat cat doff Scoopy yang baik bisa membuat penampilannya tetap terlihat mulus dan menarik. Begitu pula sebaliknya. Jika perawatan cat doff hanya asal-asalan atau bahkan jarang dirawat, bisa menurunkan kualitas maupun tampilannya.

Cara Merawat Cat Doff Scoopy Agar Warnanya Tak Cepat Pudar
hondacengkareng.com

Untuk merawatnya pun, ada banyak caranya. Caranya terbilang mudah sehingga pecinta otomotif yang masih pemula tidak perlu ragu untuk ikut mencobanya.

Cara Merawat Cat Doff Scoopy dengan Mudah

Di bawah ini adalah sejumlah cara untuk merawat cat doff yang ada di Honda Scoopy.

Hindari Menggunakan Sabun Deterjen Saat Mencucinya

Salah satu perawatannya yaitu dengan tepat dalam memilih sabun ketika mencucinya. Mencuci motor sudah menjadi keharusan, terlebih lagi setelah menggunakannya untuk bepergian di medan jalan berlumpur ataupun penuh debu.

Untuk mencucinya, lebih baik jangan menggunakan sabun dengan kandungan deterjen di dalamnya. Misalnya saja menggunakan cairan cuci piring dan sabun colek.

Hal ini karena cairan sabun tersebut bersifat asam sehingga membuat warna cat jadi lebih cepat memudar. Alhasil, penampilannya jadi tampak kusam. Sebagai rekomendasi terbaik, pilihlah sabun dengan kandungan pH netral seperti halnya sampo khusus kendaraan.

Bisa juga menggunakan cairan poles water base. Cairan ini lebih aman untuk cat doff. Selain tidak membuat warnanya memudar, cairan ini juga tak menimbulkan efek glossy.

Saat menggunakan cairan ini, permukaan doff bisa semakin tebal. Dengan demikian, tekstur doff yang ada pada motor jadi kian terlihat jelas.

Perlu kita pahami bahwa cat doff umumnya tak berlapis zat vernis. Apabila tidak berhati-hati dalam mencucinya, maka warnanya akan memudar.

Lap dengan Kain Halus

Saat ingin mengelap bagian cat doff, perhatikan kain yang digunakan. Alangkah baiknya jika menggunakan lap dari kain yang berbahan halus.

Tujuan penggunaan kain dalam cara merawat cat doff Scoopy yang baik tersebut ialah supaya kotoran di lap tidak akan merusak lapisan permukaan sepeda motor. Sebagaimana yang kita tahu, penggunaan kain bertekstur kasar bisa menggores permukaan cat doff.

Terlebih lagi saat ada kotoran yang menempel di kain tersebut. Semakin aman untuk mengelap dengan kain halus apabila body motor dalam kondisi basah.

Jangan Langsung Mengelap dengan Kanebo

Untuk membersihkan cat doff memang bisa dengan mengelapnya. Akan tetapi, jangan buru-buru untuk mengelapnya.

Melansir akun Instagram @astramotor_kudus, saat body motor dengan cat doff, hindari untuk langsung mengelapnya menggunakan kanebo ataupun kain microfiber. Alih-alih demikian, bisa menyiram seluruh body motor terlebih dulu dengan air. Setelah itu, beri sabun khusus pencuci motor. Merawat motor memang tak sesulit yang dibayangkan.

Hindari Terik Sinar Matahari Langsung

Dalam perawatan motor Honda ini, pastikan juga menghindari terik sinar matahari secara langsung. Misalnya saja saat parkir.

Ketika parkir, jangan menempatkannya di bawah sinar matahari langsung. Contohnya parkir di area terbuka seperti lapangan. Lebih baik untuk parkir di area yang teduh jika memungkinkan.

Pecinta otomotif juga perlu menghindari terik sinar matahari secara langsung ketika ingin mencucinya. Hal ini karena sinar matahari langsung hanya akan membuat sampo motor jadi lebih cepat mengering.

Cat motor doff jadi lebih kusam, warnanya memudar dan timbul jamur. Penampilan motor pun jadi tidak mengesankan lagi.

Usai simak uraian di atas, tentu bisa mengetahui bagaimana cara merawat cat doff motor Scoopy dengan baik. Jangan hanya tahu saja, melainkan juga ikut mempraktikkannya. Dengan begitu, tampilan motor bisa tetap terjaga sebagaimana mestinya. /puji